Desa Kolla merupakan desa yang kami tempati untuk KKN
(Kulih Kerja Nyata). Pada tanggal 26 Januari 2017 jam 03.00 Sore KKN 22
menyelenggarakan sosialisasi pembuatan kerajinan bunga dari kulit jagung. Bertempat
di Rumah Bapak Imam Abdul Karim selaku Kades Desa Kolla. Acara ini di hadiri
oleh beberapa Ibu PKK yang berjumlah kurang lebih 15 orang. Banyak ibu PKK yang
antusias mengikuti sosialisasi pembuatan kerajinan Bunga dari kulit jagung ini
karena mereka memiliki rasa ingin tahu yang kuat. Diadakannya acara ini dengan
tujuan untuk mengelola sumberdaya yang ada menjadi nilai tambah perekonomian
desa dan untuk meningkatan potensi yang ada di desa Kolla. Kebetulan potensi
yang ada di desa Kolla ini adalah Jagung. Oleh karena itu, kelompok KKN 22
memiliki inisiatif untuk melakukan sosialisasi pembuatan kerajinan bunga dari
kulit jagung untuk semua warga Kolla yang belum mempunyai kesibukan, agar mereka
lebih bisa memanfaatkan potensi yang ada di desa dan juga menambah pengetahuan
mengenai pembuatan kerajinan tangan dari kulit jagung. Semoga bermanfaat….

Next
« Prev Post
« Prev Post
Previous
Next Post »
Next Post »
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
ConversionConversion EmoticonEmoticon